Tak Hanya Jadi Pengawas Namun Juga Sebagai Mitra – Dinas Komunikasi dan Informatika Kab. Magetan

0
437

Ada yang baru dengan Pejabat Inspektur Magetan. Bupati Magetan memilih Inspektur bukan dari internal ASN Kabupaten Magetan namun personil dari Perwakilan BPKP Provinsi Jawa Timur. Bupati Magetan memang menghendaki tenaga professional untuk mengikuti proses bidding dalam rangka mengisi kekosongan jabatan Inspektur di Kabupaten Magetan.

Ari Widyatmoko, S.E, beliaulah yang terpilih. Ari Widyatmoko merupakan Alumni Sekolah Tinggi Akuntansi Negara Angkatan tahun 1984 yang kemudian ditempatkan pada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan  telah mengabdi di BPKP lebih dari 30 tahun.

Ditemui di Ruang kerja beliau (21/4/2021), Inspektur menyampaikan jika profil Kabupaten Magetan adalah sesuatu yang sangat menarik dan mempunyai tantangan tersendiri. Mendapatkan amanah sebagai Inspektur di Kabupaten Magetan adalah sesuatu yang baru meskipun tetap di bidang pengawasaan, yang merupakan domain beliau. “Sebuah tantangan yang menarik untuk diterima” terangnya. Sesuai dengan Tagline BPKP untuk “Hadir Bermanfaat”, ia juga ingin hadir di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan dan bermanfaat bagi Masyarakat Magetan serta siap mendukung Visi dan Misi Bupati.

Untuk langkah awal, beliau telah melakukan konsolidasi internal dengan melihat kekuatan dan kapabilitas SDM yang ada, hambatan atau kendala yang dihadapi saat ini serta keinginan dan harapan personil Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) di Magetan. “Alhamdulillah teman teman disini sangat mendukung dan kami masih berada dalam Visi Misi yang sama”, ujar Ari menyampaikan dukungan dari jajaran APIP Magetan.

Selanjutnya beliau akan meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan seluruh stake holder baik vertikal maupun horizontal. Meningkatkan hubungan baik dengan seluruh SKPD, DPRD, APH, Tokoh Masyarakat, LSM dan Intansi Vertikal lainnya. Beliau berpendapat bahwa tujuan semua stake holder adalah sama, yakni untuk kebaikan Masyarakat Magetan. “Perlu dilakukan komunikasi kepada seluruh stake holder bahwa selain sebagai pengawas, APIP juga berperan sebagai mitra untuk menjalankan fungsi consulting-nya. Hal ini sesuai harapan Bapak Bupati  Magetan yang mengharapkan APIP Magetan menjadi APIP yang berwibawa yang dapat menjamin akuntabilitas jalannya pemerintahan”, jelasnya.

Pada bagian akhir, Inspektur mengharapkan dukungan dan kerjasama yang baik dari seluruh stake holder agar dapat mewujudkan Visinya menjadikan Masyarakat Magetan yang SMART Semakin Mantab dan Lebih Sejahtera serta Misinya untuk Mengembangkan Penyelenggaraan Tata Pemerintahan yang baik dan Manajemen Pemerintahan yang Bersih, Profesional dan Adil dapat terwujud sesuai amanah Bupati pada sambutannya saat Acara Pelantikan Inspektur Magetan.

(diskominfo/pb.wan/dok.cup/tos).

Sumber Berita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here