Home Berita Dinas RAPAT KOORDINASI ANTISIPASI ANCAMAN BENCANA HIDROMETEOROLOGI DAN EVALUASI PENANGANAN BENCANA KEKERINGAN SERTA...

RAPAT KOORDINASI ANTISIPASI ANCAMAN BENCANA HIDROMETEOROLOGI DAN EVALUASI PENANGANAN BENCANA KEKERINGAN SERTA KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN

0
1

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) selenggarakan Rapat Koordinasi Evaluasi Penanganan Kekeringan dan Karhutla serta Antisipasi Menghadapi Ancaman Bencana Hidrometeorologi Tahun 2024.
Hadir dalam rapat tersebut perwakilan dari BBWS, PDAM, TNI/ POLRI, DPUPR, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, DAMKAR, DISHUB, DISKOMINFO dan beberapa OPD terkait serta perwakilan Kecamatan yang rawan bencana.

Dalam rapat tersebut membahas tentang tindaklanjut penanganan dampak kekeringan di Desa Kuwon, Kecamatan Karas dan dampak karhutla yang masih dominan terjadi di kawasan lereng pegunungan di wilayah Kabupaten Magetan. Selain itu dalam rapat tersebut juga membahas agenda terkait antisipasi dan kesiapan Pemerintah Daerah dalam menghadapi ancaman bencana hidrometeorologi yang saat ini sedang dihadapi dan menjadi perhatian khusus dari masyarakat.

Pada akhir kesempatan Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Jaka Risdiyanto, SH, M.Si selaku Plt. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magetan menekankan pentingnya ada solusi jangka panjang untuk mengatasi dampak kekeringan di Desa Kuwon, pemberian edukasi kepada masyarakat yang tinggal di kawasan lereng pegunungan untuk mencegah terjadinya karhutla, perampingan pohon yang membahayakan guna melindungi pengguna jalan serta berbagai upaya mitigasi struktural yang dapat memperkuat infrastruktur sehingga bisa mencegah dan mengurangi risiko terjadinya bencana khususnya di wilayah Kabupaten Magetan.

Sumber Berita

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here