Mahasiswa KKN UNESA Peduli Lansia Kurang Terawat Di Desa Sombo

0
249

Desa Sombo, Magetan (20/06/2023). Lansia di Desa Sombo Kec. Poncol Kabupaten Magetan, ada yang kurang terawat dengan baik. Lansia yang tidak terawat di desa ini  terjadi karena tidak memiliki anggota keluarga, masalah ekonomi dan juga masalah kesehatan. Selain faktor tersebut, anggota keluarga yang fokus berkarir di luar kota atau luar negeri menyebabkan tidak ada lagi keluarga yang bisa merawat para lansia. Sehingga dengan kondisi tersebut, lansia di Desa Sombo menjadi tidak terurus dengan baik.

Oleh karena itu, Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (UNESA) melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) berupaya turut serta membantu lansia yang kurang terawat dengan membagikan sembako dan perabotan rumah tangga yang bisa digunakan untuk setiap harinya. Bantuan yang diberikan kepada lansia yang kurang terawat di Desa Sombo, Magetan yaitu paket sembako yang berisikan 5 kg beras, 1 liter minyak goreng, sejumlah mie instan dan lainnya. Selain paket sembako, bantuan yang diberikan juga berupa peralatan dapur. Bantuan ini diserahkan langsung pada Selasa, (20/6) kepada lansia yang membutuhkan.

Nafisa selaku penanggung jawab kegiatan Kegiatan Papan Bantuan Sosial untuk Lansia KKN UNESA 2023 di Magetan menjelaskan “Program kerja ini sendiri dilakukan dalam bentuk sembako dan  perabotan rumah tangga yang bisa digunakan untuk setiap harinya bagi para lansia. Bantuan ini diberikan kepada lansia yang bersangkutan secara langsung yang sebelumnya telah dilakukan survei terlebih dahulu. Dari survei yang telah dilakukan, lansia yang terlantar tersebut kemudian di data apa saja yang dibutuhkan dan didata siapa saja yang nantinya akan diberikan bantuan tersebut. Serta melalui kegiatan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan yang layak bagi lansia, dan pemberdayaan lansia di Desa Sombo. Meskipun jumlah yang diberikan tidak seberapa, kami berharap bisa membantu dan meringankan beban lansia yang kurang terawat. Bantuan ini nantinya diharapkan dapat menjadi amal jariyah bagi anggota kkn dan pihak-pihak yang sudah memberikan donasi,” ujarnya.

Ismadi selaku kepala Desa Sombo menyambut baik kehadiran mahasiswa KKN-T UNESA dengan harapan melalui program KKN tersebut dapat membantu pemberdayaan lansia yang kurang terawat di Desa Sombo.

“Saya ucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN-T UNESA telah membuat dan melaksanakan program kerja papan bantuan sosial untuk lansia semoga dengan program tersebut dapat meringankan beban lansia yang kurang terawat di Desa Sombo,”. Pungkasnya.

Dalam pelaksanaan Program Papan Sosial Bantuan untuk Lansia. Mbah Sukat salah satu lansia yang menerima bantuan dari proker tersebut menyampaikan bahwa proker ini sangat membantu dan sangat bermanfaat.

“Terima kasih kepada mahasiswa KKN atas bantuannya semoga mahasiswa KKN UNESA diberi kelancaran dalam melakukan kegiatan serta diberikan kesuksesan kedepannya.” Ujarnya.

Kegiatan Papan sosial Bantuan untuk Lansia yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Negeri Surabaya diharapkan mampu meringankan beban lansia yang kurang terawat. Adanya program Kuliah Kerja Nyata tersebut membuktikan bahwa peran mahasiswa sebagai agent of change telah diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat. Mahasiswa membantu masyarakat dalam keadaan apapun dan menjawab permasalahan yang terjadi di masyarakat. Serta melalui program KKN ini menandakan adanya harmoni antara mahasiswa dengan masyarakat guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Penulis : Siti Fatimatur dan Putri Regita

DPL      : Muhammad Kharis Fajar, S.PD., M.PD.

Lokasi   : Desa Sombo, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here